Apa Itu Phising?, Phising adalah suatu metode untuk melakukan penipuan dengan mengelabui target dengan maksud untuk mencuri akun target. Istilah ini berasal dari kata “fishing” artinya “memancing” korban untuk terperangkap dijebakannya.

Apa Itu Phising?

Teknologi yang semakin pesat berkembang diiringi juga dengan canggihnya kejahatan siber yang menimpa para penggunanya. Databoks menyatakan bahwa sejak Januari hingga September 2020, setidaknya ada lebih dari 2000 laporan kejahatan siber di Indonesia. Sebanyak 110 di antaranya adalah penyalahgunaan data atau dikenal sebagai phising.

Phising yaitu mencuri informasi penting dengan mengambil alih akun korban untuk maksud tertentu. Hal ini bisa saja dengan maksud mencari celah untuk beberapa akun yang terhubung dengan akun yang telah di dapat.

Baca Juga :  Definisi URL (UniformResource Locator)

Phishing adalah scammer berbasis e-mail yang pada dasarnya adalah penipuan dengan mengatasnamakan nama kita sendiri, biasanya phishing ini berbentuk e-mail dengan isi seperti saldo Bank karena kita nasabah dan juga pemberitahuan yang penting mengatasnamakan mereka sendiri, mengatasnamakan mereka sendiri dengan arti adalah mereka ini menipu atau sering juga memakai nama Bank atau Lembaga finansial yang ada di Indonesia seakan-akan E-Mail tersebut resmi sedangkan pada kenyataannya tidak. Lembaga financial di Indonesia bahkan di seluruh dunia menjaga privacy dan tidak akan pernah mengirim email tersebut kepada nasabah karena bersifat sangat privacy.

Para tersangka pembuat phising, biasanya akan membuat situs web atau perusahaan semirip mungkin dan terlihat sangat asli dan dijadikan langganan si korban dengan sangat baik, jika korban masuk situs tersebut maka lenyaplah informasi yang dimilikinya

Baca Juga :  SOFTWARE APLIKASI untuk Webinar yang Mudah Digunakan di Android dan iOS

Dari definisi tersebut, secara umum kita bisa menarik kesimpulan bahwa web phising adalah sebuah website biasa yang memang sengaja dibuat untuk melakukan tindak kejahatan.

Tujuan utama pembuat web phising di Indonesia biasanya untuk mengambil alih akun sosial media orang lain. Sementara di luar negeri kasusnya bisa lebih parah lagi karena melibatkan informasi credentials seperti kartu kredit dan akun bank online pribadi.

Data yang dicuri tentu saja digunakan untuk tindak kejahatan seperti pencurian, penyalahgunaan identitas pribadi, hingga pemerasan uang. Oleh karena itu kita harus lebih berhati-hati ketika melakukan transaksi di mana pun, terlebih transaksi daring menggunakan website bank. Demikian artikel tentang Apa Itu Phising?, semoga bermanfaat.

Baca Juga :  Cara Mengamankan Akun yang Terkena Web Phising

source : niagahoster.co.id