Apple Rilis MacBook Air M2, MacBook Air M2 hadir dengan layar Liquid Retina Display berukuran 13,6 inch dan punya bezel tipis sekelilingnya. Apple mengatakan layarnya ini punya 1 miliar warna dengan tingkat kecerahan 500 nit.
Bagian atasnya terdapat notch layaknya MacBook Pro. Di poni tersebut, Apple memasang kamera FaceTime 1080p yang dijanjikan dua kali lebih terang saat digunakan di kondisi kurang cahaya.
Apple Rilis MacBook Air M2
MacBook Air terbaru tampil begitu tipis tanpa kipas. Ketebalannya cuma 11,3 mm dengan berat hanya 1,2 kg saja. Bodinya sendiri menggunakan alumunium unibody diklaim kokoh untuk penggunaan lama.
Didesain ulang dengan chip M2 generasi berikutnya, MacBook Air sangat tipis dan menghadirkan kecepatan dan efisiensi daya yang luar biasa di dalam casing all-aluminium yang tahan lama. Ini adalah laptop ultracepat dan berkemampuan ultra yang memungkinkan Anda bekerja, bermain, atau membuat apa saja, di mana saja.
Apple menyediakan konfigurasi SSD hingga 2 TB, sedangkan RAM sampai 24 GB. Dalam paket penjualannya diberikan charger baru yang memiliki dua port USB Type C 35W. Namun laptop ini mendukung pengisian cepat 67W yang dapat mengisi 50% hanya dalam waktu 30 menit saja.
Laptop penerus MacBook Air M1 ini hadir dalam balutan warna silver. starlight, space gray dan midnight. Harga MacBook Air M2 lebih mahal dari sebelumnya, Apple dengan harga mulai dari USD 1199 atau sekitar Rp 17,3 juta. Sementara untuk pelajar USD 1099 atau kisaran Rp 15,8 juta.
Sedikit perbandingan harga MacBook Air M1 saat dirilis perdana mulai dari USD 999 atau kisaran kisaran Rp 14,1 juta. Khusus pelajar diberikan harga khusus USD 899 atau Rp 12,7 juta.
Apple Rilis MacBook Air M2
Referensi:
- Kejutan! Apple Rilis MacBook Air M2, Harganya Lebih Mahal, inet.detik.com
- MacBook Air with M2 chip, apple.com
- https://www.youtube.com/watch?v=9pAkasSsjzQ
- https://www.youtube.com/watch?v=tVSdBZvVRjw
- https://www.youtube.com/watch?v=jwmS1gc9S5A
- Apple announces redesigned MacBook Air with M2 chip and MagSafe, theverge.com